Rekomendasi 5 Anime Comedy Terbaik Yang Harus Ditonton

Anime dengan genre komedi memang bisa jadi tontonan yang sangat menghibur karena menyajikan film dengan alur cerita yang lucu dan juga menarik. Apalagi, film animasi Jepang ini punya banyak tokoh ikonik sebagai pemerannya.

Film – film ini juga di kemas dengan aksi lawak serta tingkah yang sangat lucu. Anime komedi memang cukup banyak mengambil perhatian dari para pengemar anime. Karena memang bisa mengocok perut. Anime komedi juga selalu banyak di cari oleh orang – orang.

Kalian sendiri mungkin sudah menonton satu anime dengan genre komedi namun pasti masih tertarik untuk mencari anime lain yang bisa bikin kalian ketawa. Kalau iya, yuk coba simak rekomendasi anime komedi berikut ini.

1.Kobayashi-san Chi no Maid Dragon

Di awalan cerita, di ceritakan ada naga yang masuk ke tempat tinggak Kobayashi lalu kemudian berubah wujud jadi bentuk manusia. Kobayashi lalu tak menyangka kalau dirinya harus tinggal satu atap dengan naga. Naga jadi – jadian ini juga rela jadi pelayannya tanpa imbalan apapun.

Sesudah kejadian tersebut, kalian nantinya akan di suguhkan dengan berbagai kejadian konyol di antara majikan dan juga pelayan. Kobayashi pun seringkali mendapatkan pelayannya itu membawa kekacauan yang mau tak mau harus bersama – sama di selesaikan. Tetapi, semuanya tetap dengan lawakan sederhana.

2.Asobi Asobase

Anime yang satu ini memiliki kekuatan di dalam lawakannya. Kalian pasti tak akan menyangka kalau hampir semua karakter yang ada di dalam film ini memiliki pemikiran yang tak biasa. Jangan harap kalian bisa nonton anime mengenai siswa sekolah ini yang isinya hanya cinta – cintaan saja.

Di sini kalian akan bertemu dengan Olivia, Hanako, dan Kasumi yang sekolah di tempat yang sama. Walaupun sepertinya karakter yang d tampilkan adalah siswa – siswa yang cantik, namun kalian tetap akan tertawa melihat kelakuan mereka sehari – hari.

3.Back Street Girls

Ada 3 orang anggota Yakuza yang harus menerima hukuman dari bosnya karena gagal menjalani perintah. Kalau sinopsisnya hanya seperti itu, kalian mungkin akan mengira kalau ini adalah anime yang kelam. Namun sayang, film ini merupakan anime dengan genre komedi yang bisa membuat kalian tertawa sepanjang episode.

Hukuman yang di terima oleh anggota Yakuza itu adalah menjadi idol grup di Jepang. Sebelumnya, mereka juga harus mengubah genre dulu jadi perempuan muda yang menggemaskan.

4.Servant x Service

Belum banyak genre anime komedi dengan latar perkantoran atau para pekerja. Kalian setidaknya bisa mendapatkan lawakan yang sedikit lebih dewasa di film ini. Anime ini membawakan kisah kantor pelayanan dengan bumbu lawakan yang tak terduga.

Kalau kalian mengira lawakan orang dewasa itu membosankan, maka dengan menonton anime ini kalian tak akan lagi berpikir demikian.

5.Aho Girl

Pernah membayangkan kalau ada karakter perempuan yang bodohnya tingkat dewa dan sangat polos? Karakter utama Yoshiko Hanabatake adalah perwujudan dari orang yang sesukanya saja dan tak memikirkan keadaan di sekitarnya.

Di sini kalian akan menemukan banyak adegan konyol yang bisa mengocok perut kalian saat kalian tonton. Film ini juga sebetulnya tak menampilkan plot cerita yang jelas. Tetapi itu bukanlah inti dari anime ini. Di sini kalian cukup focus pada aksi serta kelakuan Yoshiko saja.

Itulah beberapa rekomendasi film anime komedi terbaik yang harus kalian tonton. Semoga bermanfaat.

Pos dibuat 40

Pos Terkait

Mulai mengetik pencarian Anda diatas dan tekan enter untuk mencari. Tekan ESC untuk batal.

kembali ke Atas