3 Film Komedi Terbaik, Lucu dan Menghibur!

Katanya, gelak tawa itu adalah obat yang murah tapi berkhasiat. Kata – kata ini ternyata bukan Cuma pesan kosong belaka loh. Tetapi bisa di buktikan secara ilmiah. Saat kita sedang tertawa, maka otak akan melepaskan zat bernama endorfin yang bisa meningkatkan kemampuan kita dalam mengabaikan rasa sakit.

Nah, salah satu cara mudah untuk merangsang orang tertawa adalah dengan menonton film komedi. Mencari film komedi juga tidak sulit loh. Jumlah film dengan genre komedi mungkin mencapai hingga jutaan film banyaknya.

Tetapi, untuk bisa mendapatkan film komedi yang berkualitas dan benar – benar lucu bukanlah hal yang gampang. Nah, untuk kalian yang sedang mau bergembira dan tertawa, di bawah ini kami akan berikan rekomendasi film komedi terbaik sepanjang masa untuk kalian.

1.Yes Day

Film yang di bintangi oleh Jennifer Garner ini akan bisa membuat kalian tersentuh, tertawa, dan bahkan makin sayang dengan keluarga. Film ini sendiri bercerita mengenai pasamngan suami istri yang di saat muda sangat suka melakukan kegiatan yang menyenangkan dan unik secara spontan.

Semenjak berkeluarga, mereka malah jadi orang yang apa – apa kaku dan seringkali berkata tidak saat anak – anaknya meminta sesuatu. Sebagai hadiah untuk anak – anaknya, Allison dan Carlos pun berjanji untuk mengiyakan permintaan anaknya selama satu hari walaupun permintaannya aneh dan di luar nalar.

Yes day keluarga Torres menjadi hari yang penuh emosi dan warna. Karena, ternyata hari tersebut mengungkapkan hal yang mereka tak sadar mengenai keluarga mereka.

2.Anchorman: The Legend of Ron Burgundy

Film yang satu ini berlatar pada San Diego di tahun 970 an. Saat itu, profesor pembawa berita atau anchorman adalah profesi yang sangat prestius serta sangat di kagumi oleh banyak orang. Ron Burgundy yang di mainkan oleh Will Farrel di sini bermain sebagai seorang anchorman dari stasiun lokal yang sangat di kagumi oleh masyarakat. Bersama dengan ketiga temannya, ia di kenal dengan nama channel 4 news team.

Alur cerita komedi baru muncul sesudah ada seorang wanita bernama Veronica yang masuh menjadi pembawa berita. Ia berambisi untuk menjadi pembawa berita wanita pertama yang sukses. Para pria tersebut pun merasa kesal karena merasa terancam.

Namun lain cerita dengan Ron karena ia malah jatuh hati dengan Veronica. Ada berbagai konflik konyol di sini sehingga membuat filmnya jadi tak membosankan dan mudah di pahami.

3.Turning Red

Walaupun di kenal sebagai pembuat film anak – anak, namun humor yang Disney dan Pixar tampilkan secara sukses membuat penonton dari segala usia terhibur sambil sesekali memberikan pelajaran hidup. Pada tahun 2022, film Turning Red hadir dan bercerita mengenai seorang remaja bernama Mei.

Ia berubah menjadi panda merah saat ia tak bisa mengontrol emosinya. Transformasi ini bisa terjadi baik saat ia mengekspresikan emosi positif seperti semangat maupun negatif seperti amarah secara berlebih. Pada intinya, Turning Red bercerita mengenai kisah Mei yang mencari tahu siapa dirinya dan bagaimana hal tersebut berpengaruh pada hubungannya dengan ibunya.

Cerita Mei ini punya bumbu komedi yang membaluti kisah mengenai pubertas, kata sutradara dari film ini yaitu Domee Shi, kisah ini terinspirasi dari hubungan ia dan ibunya sendiri.

Itulah berbagai rekomendasi film komedi terbaik yang bisa kalian coba tonton. Semoga bermanfaat.

Pos dibuat 43

Pos Terkait

Mulai mengetik pencarian Anda diatas dan tekan enter untuk mencari. Tekan ESC untuk batal.

kembali ke Atas